Rapat Anggota Tahunan XXI KOPMA UAD

Telah terlaksananya Rapat Anggota Tahunan (RAT) Koperasi Mahasiswa Universitas Ahmad Dahlan Yogyakarta yang dilaksanakan pada 8-9 Januari 2022 yang bertempatan di Unit B Kampus 2 Universitas Ahmad Dahlan Yogyakarta.

Pada RAT tahun 2021 ini adapun tema yang diusung adalah ‘Bersama Menbangun Aspirasi Kopma Yang Kreatif, Inovatif dan berintegritas’. Turut hadir perwakilan dari Dinas Koperasi DIY, Pembina KOPMA UAD, dan para tamu undangan dari KOPMA se-DIY.

Pelaksanaan RAT digelar secara hybrid yakni offline dan online melalui zoom meeting. Acara ini dipimpin oleh pimpinan sidang sebanyak tiga orang. Selama RAT berlangsung segenap para pengurus KOPMA UAD mulai melaporkan hasil program kerjanya yang telah dilaksanakan selama satu periode dan kemudian mempertanggungjawabkan hal tersebut di hadapan para pengawas atau dewan direksi dan para anggota KOPMA UAD.

Setelah pemaparan laporan dari para pengurus KOPMA UAD periode 2021, tepatnya di hari terakhir pelaksanaan RAT, kemudian acara di lanjutkan dengan pemilihan Direktur Utama KOPMA UAD periode 2022. Dalam hal ini, terdapat 5 kandidat calon yang dipilih untuk menjadi Direktur Utama KOPMA UAD. Pemilihan ini dilaksanakan dengan secara voting dari seluruh peserta yang hadir baik melalui online maupun offline. Berdasarkan hasil voting yang diperoleh maka adapun salah satu kandidat yang terpilih menjadi Direktur Utama KOPMA UAD Periode 2022 adalah Rizki Ashada.

Selanjutnya dari hasil masukan dan saran yang diberikan dari dewan direksi dan para anggota KOPMA UAD untuk di periode 2022 diharapkan mampu membawa perubahan dan inovasi yang lebih baik lagi dalam mengembangkan dan memajukan KOPMA UAD.

BRAVO KOPMA !!!